Membenahi Perpustakaan SDN Condong Catur, Fokus Program KKN Kelompok 3

04 July, 2009


Hari Pertama

Rabu, 1 Juli 2009 merupakan hari yang ditetapkan universitas sebagai hari pertama berlangsungnya program KKN-PPL mahasiswa S1 PGSD FIP UNY di sekolah masing-masing. Setelah beberapa hari sebelumnya dibekali berbagai materi tentang program KKN-PPL (Sabtu, 28 Juni 2009), hari ini (Rabu, 1 Juli) semua mahasiswa peserta KKN-PPL dengan langkah pasti menuju sekolah-sekolah yang telah ditetapkan. Wajah berseri-seri dan senyum ceria yang tampak dari raut wajah setiap mahasiswa menggambarkan semangat dan niat yang tulus untuk mengabdi sebagai seorang calon guru SD.

Beberapa dari antara mereka yang tersenyum itu adalah kami anggota kelompok 3 yang bertugas di SDN Condong Catur Sleman DIY (Ferdy, Lukas, Agah, Suri, Lewi, Nida, Suci, Fida, Novi dan Tyas). Berangkat bersama dari asrama UPP 1 pukul 06.15 wib menggunakan sepeda motor, kami tiba di sekolah pukul 06.50 wib. Kedatangan kami disambut dengan penuh hangat oleh bapak Drs. Landjar selaku Kepala Sekolah SDN Condong Catur beserta beberapa orang guru. Setelah bersalaman, kami langsung dipersilahkan menuju lokasi yang hendak dikerjakan (perpustakaan). Tanpa basa-basi kaki dan tangan pun beraksi.

Gambaran awal perpustakaan di sekolah ini cukup memprihatinkan. Sebagaimana yang sempat kami paparkan dalam lembar observasi (sebelum penyusunan proposal), keadaan perpustakaan SDN Condong Catur sangat tidak layak untuk digunakan. Mulai dari buku yang tersedia, fasilitas penunjang seperti meja dan kursi, serta kebersihan dan penataan ruangan yang kurang kondusif, cukup memberikan signal bagi kami untuk segera dibenahi. Sehingga segera saja bagian ini kami jadikan sasaran pokok untuk dijadikan program kelompok. Beruntung rencana ini direspon dengan baik oleh pihak sekolah. Walaupun kendala berikutnya bagi kami adalah soal biaya pembenahan, mengingat sejak awal pihak sekolah “angkat tangan” masalah biaya, namun hal itu tidak menciutkan niat kami untuk memperbaiki perpustakaan ini.

Kegiatan kami hari ini adalah mengosongkan ruangan perpustakan dari segala macam benda atau barang (eksodus). Semuanya dipindahkan ke ruangan kelas IA yang masih bersebelahan dengan ruangan perpustakaan. Hanya butuh waktu 2 jam saja kami memindahkan semua jenis barang sampai benar-benar kosong ruangannya. Setelah sesi pemindahan, dilanjutkan dengan sesi pembersihan ruangan. Lantai dipel menggunakan deterjen, dindingnya dibersihkan dan pengecatan dinding depan (dilukis). Kegiatan berikutnya adalah pengelompokan buku-buku (bagi para cewek) dan pembersihan almari dan rak (khusus para cowok).

Unsur keceriaan tidak pernah terlupakan selama pekerjaan berlangsung. Guyonan-guyonan khas Suriyanto dan sekali-sekali celotehan ala Lewi menambah keceriaan suasana. Kebersamaan benar-benar terasa, sehingga pekerjaan yang berat sekalipun menjadi ringan karena dalam suasana kehangatan dan keceriaan. Saking asiknya, tanpa terasa waktu menunjukkan pukul 15.00 wib. Kelelahan pun mulai dirasakan, akhirnya kami memutuskan pulang pukul 15.30 wib. Awal yang baik untuk kegiatan selanjutnya. Terima kasih teman-teman, teruslah jaga kekompakan diantara kita.

***

Untuk melihat foto-foto yang berhasil diambil pada hari pertama KKN-PPL di SDN Condong Catur Sleman DIY, klik disini.

Bersambung ke hari kedua...

0 comments

Post a Comment

Jika berkenan, tinggalkan comment anda di sini!!! Terima kasih...

Terbanyak Dikunjungi