Tiga Sahabat Yang Tak Kehabisan Akal

17 March, 2010


Tiga orang sahabat pergi memancing. Ketiganya sedang mengidap penyakit berbeda; si kurap dengan kurapnya yang gatal, si botak dengan kepalanya yang gundul, dan si ta’i mata dengan gumpalan ta’i matanya yang keluar terus. Sesaat sebelum memancing mereka bersepakat bahwa tak boleh satu pun diantara mereka saat sedang memancing untuk mengobati penyakitnya masing-masing. Karena jika itu dilakukan, orang tersebut nanti tidak akan dibagikan hasil pancingan. Secara kebetulan mereka mendapatkan banyak sekali ikan.

Setelah hari menjelang siang, mereka bertiga pun pulang ke rumah. Saat di tengah jalan karena kepanasan, penyakit ketiganya kambuh. Kurap minta digaruk, ta’i mata minta dikeluarin, si gundul kepanasan. Ketiganya mencari akal. Pertama adalah si kurap. Dia berusaha mencari cara untuk menggaruk kepalanya. Dia bercerita tentang perburuan madu hutan bersama ayahnya. Sebelum madu diperoleh tiba-tiba ayahnya melempar sarang tawon dan seketika keduanya dikejar kawanan tawon. Antusiasnya dalam bercerita memberikan peluang baginya untuk menyentuh bagian tubuhnya yang kena kurap seolah-olah sedang mengibas kawanan tawon. Tenanglah hatinya.

Seolah tak mau kalah dengan si kurap, si ta’i mata pun bercerita. Suatu ketika dia dan ayahnya sedang berburu ke hutan. Dia melihat seekor babi di sebelah kanannya. Diarahkannya lah senjata ke arah babi. Sambil membidik sasaran, tangan si ta’i mata sekaligus membuang ta’i matanya sambil bersuara dooorr (suara letupan senjata). Seseaat kemuadian dia sadar kalau buruannya meleset dari sasarannya dan berlari ke sebelah kiri. Dengan melakukan hal yang sama dia membidik si babi dan melakukan tembakan. Kendati sasarannya kini kembali lolos, tapi si ta’i mata merasa senang karena kedua ta’i matanya keluar.

Kini giliran si botak mencari akal. Dalam perjalanan ia menemukan kubangan air dan sejenak dia tertegun merenungkan kisah kedua sahabatnya itu. Dia pun berujar; Cerita kalian benar-benar tak masuk akal...(sambil kedua tangannya menyentuh air dan memegang kepalanya). Ha ha ha....

2 comments

dek_bagoes said...

cerita yang bagus,..

23 April 2010 at 15:22

ha ha, sekedar isi waktu luang bos.

5 May 2010 at 20:09

Post a Comment

Jika berkenan, tinggalkan comment anda di sini!!! Terima kasih...

Terbanyak Dikunjungi